Rektor ISBI Aceh Dr. Ir. Mirza Irwansyah melantik dan mengambil sumpah 3 pejabat struktural dilingkungan Institut Seni Budaya Indonesia Aceh, Rabu (28/11/2018). Mereka yang dilantik diantaranya AlMunzir, S.Pd.I, M.Si sebagai kepala bagian umum dan keuangan, yang sebelumnya merupakan kepala subbagian umum dan kepegawaian, Ammar Yasir, S.Pd sebagai Kepala Subbagian Akademik dan Kemahasiswaan, yang sebelumnya merupakan Analis Data Akademik dan Muazmi, A.Md sebagai kepala subbagian tata usaha LPPMPMP (Lembaga Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, Dan Penjaminan Mutu Pendidikan ) yang sebelumnya merupakan penyusun program, anggaran dan laporan.
Rektor Dr.Ir. Mirza Irwansyah,MBA, MLA dalam sambutannya menjelaskan promosi ini merupakan menjawab tantangan yang dihadapi, tidak hanya semata- mata di dasarkan pada kewenangan,tapi juga memperhatikan norma-norma kepegawaian yang berlaku, kompetensi, integritas, dan aspek manajemen sumber daya manusia.
“Keputusan Ini dilandasi pada pertimbangan objektif dan pendekatan yang berorientasi pada pencapaian tujuan sesuai dengan visi dan misi ISBI Aceh”. Rektor ISBI Aceh berharap, agar para pejabat yang dilantik melakukan inovasi untuk kemajuan ISBI Aceh.
(Humas dan Kerjasama ISBI Aceh)